By September 29, 2008 0 Comments Read More →

PANDUAN TEAM BRIEFING UNTUK PEMBERI BRIEFING: APA KEUNTUNGAN TEAM BRIEFING?

APA KEUNTUNGAN TEAM BRIEFING?

7 dari 11 tulisan

Mendapatkan komitmen, efisiensi dan keuntungan.

Untuk semua organisasi yang ingin beroperasi secara efisien dan menguntungkan, komitmen dan antusiasme karyawan adalah hal yang vital. Namun sulit untuk mencapai salah satunya kecuali orang memahami pentingnya kontribusi mereka. Team briefing membantu mencapai hal ini.

Orang akan memberikan hal yang terbaik ketika mereka memahami secara penuh dan menghargai pentingnya kontribusi mereka.

Mengurangi kesalahpahaman melalui komunikasi tatapmuka

Ketika orang memahami tujuan dari perusahaan dan alasan terjadinya segala sesuatu di sekitar mereka, resiko penundaan yang tidak perlu karena kesalahpahaman dapat dikurangi. Adalah vital untuk menjelaskan prioritas dan keputusan, untuk memastikan semua orang melihat signifikansinya.

Memastikan manajemen mempertahankan inisiatifnya.

Jika anda adalah pemimpin dari kelompok kerja, anda perlu untuk memahami informasi dengan baik,  sehingga Anda adalah sumber primer dari informasi dan merupakan orang yang berkompeten untuk menjawab pertanyaan. Dengan cara ini posisi manajemen semakin meningkat.

Melucuti akar rumput

Akar rumput (rumor) selalu membuat interpretasi paling destruktif atas alasan suatu keputusan, kecuali jika fakta-fakta dijelaskan dengan gamblang dan dapat dipercaya, secara berkala.

Meningkatkan konsultasi

Karyawan atau wakilnya dapat diajak berkonsultasi secara produktif hanya jika mereka diinformasikan tentang isu yang ada. Team briefing memastikan bahwa karyawan diinformasikan dan merupakan langkah yang vital untuk konsultasi yang efektif.

Share and Enjoy: These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.
  • MisterWong
  • Y!GG
  • Webnews
  • Digg
  • del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • blogmarks
  • Blogosphere News
  • Facebook
  • LinkedIn
  • Squidoo
  • Technorati
  • YahooMyWeb
  • Socialogs
  • email
Posted in: Featured, Leading Others

About the Author:

Post a Comment