Coaching and Counseling: Pengertian & Kebutuhan
Tulisan 1 dari 4 tulisan
Coaching
Coaching adalah proses mengarahkan yang dilakukan oleh seorang manajer untuk melatih dan memberikan orientasi kepada karyawan tentang realitas di tempat kerja dan membantu mengatasi hambatan dalam mencapai prestasi yang optimum
Dalam bahasa Indonesia dapat diterjemahkan sebagai membina
Counseling
Counseling adalah proses pemberian dukungan oleh manajer untuk membantu seorang karyawan mengatasi masalah pribadi di tempat kerja atau masalah yang muncul akibat perubahan organisasi yang berdampak pada prestasi kerja.
Dalam bahasa Indonesia dapat diterjemahkan sebagai membimbing
Situasi Kerja yang Membutuhkan Coaching
- Orientasi dan pelatihan bagi karyawan baru
- Adanya kebutuhan untuk mengajarkan ketrampilan dalam pekerjaan
- Komitmen karyawan yang kurang
- Konflik dengan rekan kerja
- Perbaikan prestasi kerja
- Perubahan dalam orientasi bisnis
- Konflik karyawan dengan pelanggan
- Evaluasi formal dan informal
Situasi kerja yang membutuhkan Counseling:
- Terjadi perubahan organisasi
- PHK
- Adanya penurunan gaji, status, atau jabatan.
- Karyawan merasa adanya hambatan karir
- Karyawan merasa kecewa dengan atasan
- Ada konflik dengan rekan kerja
- Karyawan stres, jenuh, atau terlalu banyak tanggung jawab
- Karyawan bimbang dengan kemampuannya
- Karyawan menghindar ketika mendapat tugas.
- Karyawan memiliki masalah pribadi, kadang berpengaruh pada prestasi
- Karyawan mengalami kegagalan
- Kemampuan karyawan yang luar biasa.
Why Coach and Counsel?
- Meningkatkan kualitas dan kuantitas dalam kerja
- Meningkatkan pertumbuhan karyawan
- Meningkatkan kemampuan karyawan dalam menyelesaikan masalah
- Meningkatkan keyakinan bahwa tujuan dapat dicapai
- Memperkaya hasil belajar karyawan
- Meningkatkan komunikasi atasan-bawahan
Connect
Connect with us on the following social media platforms.